Bupati Adi Arnawa Serahkan Penghargaan Usia Harapan Hidup 75 Tahun

Badung – ( Kutatv.com ) – Dalam rangka memberikan motivasi dan penghargaan kepada masyarakat Kabupaten Badung yang telah melampaui Usia Harapan Hidup (UHH) 75 Tahun, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa didampingi Ketua TP. PKK Badung Nyonya Rasniathi Adi Arnawa menyerahkan langsung penghargaan secara simbolis kepada Anak Agung Made Puger yang berulang tahun ke-103, bertempat di Lingkungan Gadon, Kerobokan Kaja, Kuta Utara, pada Jumat (19/12/2025).

Pada kesempatan ini, Bupati Wayan Adi Arnawa bersama Nyonya Rasniathi merayakan Ulang Tahun Anak Agung Made Puger yang jatuh pada tanggal 11 Desember yang lalu, seraya menyerahkan penghargaan berupa uang sebesar Rp. 3 Juta dan Kado. Selain itu Bupati juga menyerahkan secara simbolis Akta Kelahiran dan Perkawinan untuk masyarakat di Kelurahan Kerobokan Kaja kepada Lurah Kerobokan Kaja I Gst. Agung Ngurah Marhaena Yasana Putra.

Bupati Badung menyampaikan bahwa pemberian penghargaan ini juga diharapkan dapat memberikan motivasi kepada para Lansia dan seluruh masyarakat di Kabupaten Badung untuk senantiasa menerapkan kebiasaan/pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari dan diharapkan juga dapat menambah kebahagiaan para penglingsir/lansia di masa tua nya.

Bupati Badung Adi Arnawa juga menyampaikan bahwa pada Bulan Desember 2025 ini, penghargaan diserahkan kepada masyarakat yang mencapai UHH 75 Tahun yang lahir pada tanggal 3-15 Desember dengan jumlah penerima sebanyak 362 orang. Untuk masyarakat yang lahir pada tanggal 16-31 Desember akan diserahkan penghargaan ini pada awal Bulan Januari tahun 2026. Total jumlah penerima penghargaan sekitar 18.000 sampai 19.000 orang.

 

Sc : Prokompimbadung

Berita Terkait

RS Kasih Ibu Tabanan Jalin Komunikasi ...
Persiapan HPN 2026, Pemprov Banten dan Panitia ...
Dituding Tak Etis, Wayan Luwir Hadir ...
KOMISI IV Rekomendasikan 12 Point Peningkatan Daya ...